22
Jul
13

SPBU Pertamina Ini Gak Jual Premium…!!!

SPBU COCO Pertamina

SPBU ini terletak di seputaran Fatmawati, Jakarta Selatan. SPBU COCO alias SPBU yang 100% dikelola oleh Pertamina sendiri (ulasannya ada disini). Dari depan SPBU tampak gagah berdiri & bersih. Gak kalah deh SPBU2 swasta yang bertebaran di ibukota.

Dibalik bangunannya yang megah, SPBU ini gak jual Premium. Loh kenapa  ??? SPBU ini hanya menjual BBM non subsidi mulai dari Pertamax, Pertamax Plus hingga Pertamina DEX (Diesel) karena merupakan bagian dari proyek percontohan & mengurangi penggunaan BBM subsidi. Berhubung hanya jual BBM non subsidi, banyak pengendara yang ingin isi Premium ketipu masuk kesini :mrgreen:

Sebuah upaya percontohan yang baik  namun perlu peningkatan lagi dalam beberapa hal misalnya :

  1. Memperbanyak SPBU khusus BBM non subsidi. Paling simpel adalah SPBU2 yang ada di jalan tol dimana pengguna jalan tol adalah masyarakat mampu. Kalo selama ini bisa jual Premium, sebaiknya ke depannya gak bisa jualan Premium lagi. Begitu juga dengan kawasan2 elit seperti Pondok Indah, Kemang, Menteng dsb yang masih banyak SPBU jual Premium.
  2. Pelayanan yang diberikan oleh Pertamina kepada pengguna BBM Pertamax masih jauh dari pesaingnya. Contoh, SPBU asing memberikan layanan membersihkan kaca depan mobil. Walau sepele, tentu hal ini memberikan nilai lebih buat konsumen. Konsumen tentu puas dengan adanya layanan tambahan ini. Iya toh…???

Sebuah PR buat Pertamina agar penggunaan BBM non subsidi meningkat.


11 Tanggapan to “SPBU Pertamina Ini Gak Jual Premium…!!!”


  1. 1 WhatTheFact
    22 Juli 2013 pukul 5:41 pm

    bio solar ngga pakai harga subsidi? apa secara kualitas lebih baik dibanding solar subsidi?

  2. 3 WhatTheFact
    22 Juli 2013 pukul 5:58 pm

    “Paling simpel adalah SPBU2 yang ada di jalan tol dimana pengguna jalan tol adalah masyarakat mampu.”

    di jalan tol kan juga ada truk & bus. menurut saya bahan bakar untuk kendaraan niaga & kendaraan umum, yaitu solar harus tetap disubsidi, biar harga kebutuhan pokok yang didistribusikan dengan truk & tarif angkutan umum tetap terjangkau

    kalau bahan bakar untuk kendaraan pribadi, saya setuju untuk tidak disubsidi dikurangi subsidinya :mrgreen:

    *hanya beropini

  3. 22 Juli 2013 pukul 6:00 pm

    coco jogja ga jualan solar rakyat 😀

  4. 22 Juli 2013 pukul 6:21 pm

    Di kawasan modernland ada 1,suasananya jadi sama kaya 2 spbu asing yg mengapit didepan

  5. 7 rusman
    23 Juli 2013 pukul 10:36 am

    sip… SPBU jalan tol mestinya ga boleh jual bbm subsidi

  6. 24 Juli 2013 pukul 4:15 am

    Laku gak tuh, secara pengguna non subsidi lebih prever sama swasta imho

  7. 9 dino
    24 Juli 2013 pukul 8:59 am

    Laku dong.. harga pertamax 92 pertamina kan lebih murah dari pada shell/total. contoh hari ini pertamina 9250, shell/total 9500

  8. 26 Juli 2013 pukul 3:39 pm

    hmm.. kalo di kota sy di surabaya masih belum ada gan SPBU yg ngga jual premium.. klo adapun ya SPBUnya kurang laku 😀

    maaf numpang lapak boleh ya gan,
    http://www.toyotabandung.info/

  9. 11 andhi_125
    31 Juli 2013 pukul 1:33 pm

    asli punya pertamina kuwi mas…
    digit kedua nomor spbu-nya 1…kalo 4 punya swasta CMIIW


Tinggalkan Balasan ke rusman Batalkan balasan


Disclaimer

Blog ini tergabung dalam komunitas OBI (Oto Blogger Indonesia). Tulisan di blog ini merupakan opini pribadi & tidak serta merta mencerminkan sikap OBI. Sikap OBI akan terpampang di agregator OBI. Masukan, saran & kritik bisa dialamatkan ke mitra5708@gmail.com
Juli 2013
S S R K J S M
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Arsip

Pengunjung yang mampir ke blog ini sejak 26 Januari 2010

  • 8.542.933 hits

Masukkan alamat email Anda untuk mengikuti blog ini dan menerima pemberitahuan tentang tulisan baru melalui email.

Bergabung dengan 391 pelanggan lain

Blog ini mendukung