Acara gala dinner yang diadakan oleh pabrikan Yamaha bersama para undangan calon pemilik Yamaha R25 di sebuah cafe & resto Mall Kuningan City berlangsung meriah. Selain sambutan BOD PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg, penyerahan simbolis berupa sertifikat & helm kepada calon konsumen, hiburan musik hingga sexy dancer, tak lupa diselingi juga dengan product knowledge R25 dari sisi desain hingga jeroan mesin yang disampaikan oleh M. Abidin selaku General Manajer Service and Motorsports Yamaha Indonesia. Sayang tidak ada penampakan sebongkah mesin R25 yang sudah dipotong2 (engine cut). Oke qta kupas satu per satu baby M1 ini. Lanjutkan membaca ‘Bedah Teknologi Yamaha R25…!!!’
Posts Tagged ‘Yamaha Indonesia Motor Mfg
Bedah Teknologi Yamaha R25…!!!
Yup, seperti yang kita ketahui, kehadiran Yamaha R25 membuat persaingan motor kelas 250 cc menjadi panas…!!! Hadir dengan tenaga diatas rata2, power to weight ratio yang mumpuni dibandingkan dengan kompetitor plus segudang fitur canggih gak heran jika inden via online R25 mencapai 2700 unit hanya dalam waktu 25 jam…!!! Indonesia gitu lohhh… barang baru, harga menggiurkan di tengah booming masyarakat kelas menengah plus pertamakali diluncurkan disini… bisa ditebaklah hasilnya 🙂 Lanjutkan membaca ‘Mengenal Yamaha FZR250, Kakak Kandung Yamaha R25…!!!’
Hari itu cuaca diselimuti mendung, saya bersama beberapa blogger & media berkesempatan untuk melihat proses produksi motor Yamaha di Karawang tepatnya di kawasan industri bernama Karawang International Industrial City. Suasana pabrik bersih, rapi bahkan untuk melangkahkan kaki pun harus tertib mentaati aturan yang ada. Nyeberang harus di zebra cross atopun berjalan mengikuti marka yang telah ditentukan, kalo gak begitu bakal ditegur petugas. Jepang bangetlah, semua serba disiplin, beda jauh ama tempat kerja saya…uuupppsss…
Lanjutkan membaca ‘Mengintip Jeroan Pabrik Yamaha Karawang…!!!’
Tampilan Yamaha New Vixion benar2 lebih berisi ketimbang pendahulunya. Meski mesinnya sama (hanya beda di sensor O2), perubahan paling kentara ada di sektor panel indikator humanis perpaduan antara analog-digital serta kaki2 yang lebih kekar. Lihat saja ban lebar depan ukuran 90/80-17 dengan velg 2,15×17 & belakang ukuran 120/70-17 velg 3,5×17. Makin mantep lagi dengan penambahan rem cakram belakang serta hilangnya kick starter yang menimbulkan polemik pro kontra Namun setelah diteliti lebih jauh,ada salah satu fitur lagi yang hilang di Yamaha New Vixion yang menurut saya cukup berguna. Apakah itu ??? Lanjutkan membaca ‘Gak Hanya Fitur Engkol Starter Yang Hilang di Yamaha New Vixion,Tapi Juga Ada…’
Era sosial media. Saat ini peran sosial media begitu penting, bagi sebagian orang ato sebuah perusahaan, sosial media mempunyai arti penting untuk meningkatkan citra perusahaan, memasarkan produk, meningkatkan penjualan hingga terciptanya kedekatan hubungan antara konsumen dengan sang produsen. Twitter salah satunya, boleh dikata para pengguna internet ato maniak gadget dapat dipastikan punya akun Twitter. Pertumbuhan pengguna Twitter cukup pesat saat ini, bahkan mengalahkan pertumbuhan Facebook. Barrack Obama, Dahlan Iskan ato Jokowi merupakan tokoh2 penting yang memanfaatkan jejaring sosial Twitter. Sederhana & fleksibel merupakan salah satu keunggulan Twitter…!!! Lanjutkan membaca ‘Kicauan Para Pabrikan Motor…Yamaha Paling Aktif…!!!’
Pernah denger suku cadang Y-TEQ ??? Y-TEQ adalah suku cadang biqinan Yamaha. Kepanjangannya adalah Yamaha Technology Economical Quality Parts. Y-TEQ merupakan suku cadang ekonomis. Mulai diperkenalkan ke pasar sekitar tahun 2004. Dibandingkan dengan YGP (Yamaha Genuine Parts), harga Y-TEQ lebih terjangkau. Bagaimana dengan kualitas ??? kalo diumpakan Y-TEQ itu di bawah YGP tapi di atas part KW. Populasi suku cadang Y-TEQ terbilang jarang, boleh dibilang yah sekitar 1% diantara sekian ratusan ribu suku cadang yang tersimpang di gudang Yamaha Part Center – Cibitung. Item Y-TEQ juga tak banyak (lihat gambar) & lebih ditujukan ke motor bebek. Sudah ada yang pernah menggunakannya ??? Lanjutkan membaca ‘Y-TEQ…Suku Cadang Ekonomis Biqinan Yamaha…!!!’
“Jika konsumen membeli spare part dengan harga di atas HET (Harga Eceran Tertinggi) di dealer resmi, Yamaha akan mengembalikan selisih harga tersebut kepada konsumen,” ujar ibu Fitriya, staf POD Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM). Demikian janji pabrikan Yamaha disela2 kunjungan saya beserta teman2 blogger (Edo Rusyanto, Hendrik & Iwan Banaran) ke Yamaha Part Center di kawasan industri MM2100 Cibitung. Sebelum membahas lebih lanjut tentang itu, saya kupas dulu apa itu Yamaha Part Center. Yamaha Part Center merupakan pusat gudang (warehouse) suku cadang Yamaha (Yamaha Genuine Parts). Didirikan pada tahun 2000 & menempati lahan seluas 5 hektar, Yamaha Part Center siap melayani kebutuhan onderdil ke seluruh pelosok nusantara bahkan ke beberapa negara lain. Lanjutkan membaca ‘Beli Suku Cadang Yamaha…Harga Di Atas HET…Selisih Harga Dikembalikan Kepada Konsumen…!!!’
Komentar Terbaru